WONOKOYO BERPARTISIPASI DALAM PESTA CAK KOEN
Dipublikasikan pada 2017-11-12

        Pesta Cak Koen merupakan gelaran setiap tahun Pemerintah Kota Surabaya. Acara  tersebut diselenggarakan guna memberikan apresiasi, motivasi, sekaligus rekreasi bagi sekitar sebelas ribu pegawai lapangan/stagas operasional. Mereka adalah petugas kebersihan, perawatan taman, penjaga makam, penjaga rumah pompa, dan linmas.
       Dalam motivasinya, Walikota Surabaya menyampaikan bahwa mereka harus bekerja dengan baik dan bersungguh-sungguh. Selain itu, ditandaskan agar anak-anak Cak Koen harus lebih pintar dan sukses. Untuk itu, para anak Cak Koen harus disekolahkan.
      Sebagai anggota Masyarakat Peduli Gizi (unit kegiatan sosial Gabungan Perusahaan Makanan Ternak/GPMT), Wonokoyo berpartisipasi dengan memberikan penyuluhan pentingnya gizi bagi kesehatan dan kecerdasan anak-anak. Selain itu, juga dibagikan telur ayam kepada anak-anak yang hadir dalam acara Pesta Cak Koen pada hari Minggu (12/11).