PT Wonokoyo dan PT Nutriecel Pasific mengadakan seminar dan workshop bertemakan Good Medication Practices atau lebih dikenal dengan istilah Teknik Pengobatan yang Baik. Kegiatan yang berlangsung di Malang pada hari Rabu tanggal 18 Januari 2023 diikuti oleh 40 orang dari berbagai unit Wonokoyo meliputi unit pembibitan ayam, komersial dan Pemasaran.
Kegiatan seminar bertempat di Latar Ijen Malang sedangkan workshop di Farm Sidorahayu Malang. Adapun pemateri seminar adalah Bapak Ahmad Wahyudin dan Ilham Akbar dari PT Nutriecel Pasific. Dalam pemaparannya Bapak Wahyudin menjelaskan pentingnya kita mengerti bagaimana menerapkan Teknik pengobatan yang baik. Tentu saja hal ini berhubungan dengan biaya-biaya yang nanti kita keluarkan jika terjadi serangan/ wabah penyakit.
Sebagaimana kita ketahui untuk dapat melakukan pengobatan dengan tepat dan baik, kita terlebih dahulu harus melakukan diagnosa penyakit dengan tepat juga. Diagnosa ini menjadi dasar dan langkah pengobatan selanjutnya. Diagnosa yang tepat sangat mempengaruhi keberhasilan pengobatan.